Thursday, 02 May 2024

Israel Ngerudal Iran Fasilitas Nuklir Isfahan Aman Terkendali

news24xx


Israel Ngerudal Iran  Fasilitas Nuklir Isfahan Aman TerkendaliIsrael Ngerudal Iran Fasilitas Nuklir Isfahan Aman Terkendali
https://swastikaadvertising.com/

NEWS24.CO.ID - Fasilitas nuklir Iran di Isfahan dilaporkan aman terkendali, pasca serangan Israel ke Kota Ghahjaworstan, Iran, yang terletak di barat laut Kota Isfahan, Jumat (19/4/2024). Lokasi tersebut tak jauh dari Bandara Isfahan dan pangkalan perburuan kedelapan Angkatan Udara.

Informasi ini disampaikan Stasiun Penyiaran Iran, IRIB. Dalam postingan video di Telegram, seorang reporter IRIB tampak berdiri di atas sebuah gedung, di pusat Kota Isfahan.

“Kota ini aman, masyarakat menjalani aktivitas sehari-hari seperti biasa. Beberapa jam lalu, memang terdengar suara di langit. Beberapa drone mini terbang di langit Isfahan,” kata reporter tersebut.

Baca juga : Rudal Israel Hantam Iran, Penerbangan Ke Teheran, Isfahan, Shiraz Ditangguhkan

“Sejauh ini, belum ada informasi apa pun dari pemerintah provinsi. Beberapa media mengatakan, fasilitas nuklir Isfahan menjadi target serangan. Namun, informasi tersebut salah. Berdasarkan pengamatan kami, tidak ada tempat yang menjadi sasaran,” imbuhnya.

Kota Isfahan berjarak 350 km dari Teheran, atau dapat ditempuh dengan empat jam berkendara. Isfahan adalah rumah bagi pangkalan udara militer besar dan beberapa situs nuklir Iran. Termasuk, Kota Natanz, yang merupakan pusat program pengayaan uranium Iran.

Kabar Israel menyerang Iran pada hari ini, Jumat (19/4/2024), sebelumnya disampaikan seorang pejabat Amerika Serikat (AS), seperti dikutip ABC News. Serangan ini merupakan balasan atas kiriman 300 drone dan rudal Iran ke Israel, Sabtu (13/4/2024). 

Baca juga : H+6 Lebaran 2024, Inflasi di Jabar Terkendali

Melansir CNN International, seorang pejabat AS membenarkan Israel telah menyerang Iran pada hari ini, Jumat (19/4/2024). Namun targetnya, bukanlah fasilitas sipil atau nuklir. 

AS sebelumnya telah mendesak Israel untuk tidak merespons serangan Iran pada 13 April 2024. 

 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat NEWS24.CO.ID News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber : rm.id





Loading...